Pantai Kelapa Tuban, Ini Rute, Wahana dan Harga Tiketnya

Pantai Kelapa Tuban

Pantai Kelapa Tuban adalah tempat wisata pantai yang terletak di Desa Panyuran Kecamatan Palang Kabupaten Tuban. Tempat memiliki keindahan khas karena banyak tumbuh pohon kelapa di sini.

Kota Tuban memiliki garis pantai yang panjangnya kurang lebih 50 KM. Garis pantai sepanjang ini tentu akan menawarkan pemandangan pantai yang sangat indah. Salah satu yang sekarang hits yaitu Pantai Kelapa.

Pantai dengan dominasi pohon kelapa yang adem dan pemandangan laut yang menawan disertai ombak yang landai khas perairan laut utara Jawa.

Rute menuju Pantai Kelapa Tuban

Rute menuju tempat wisata pantai Tuban ini cukup mudah, karena lokasinya yang berada di pinggir jalan besar.

Jika kamu dari arah Jakarta atau Semarang, Kamu bisa ambil arah Manunggal Raya ketika sampai di Pertigaan Manunggal Utara ambil jalan lurus. Sekitar 500 meter ada petunjuk jalan yang akan mengarahkan ke Pantai Kelapa Tuban.

Jika Kamu dari Surabaya, kamu bisa ambil arah paciran lurus terus sampai ketemu Desa Panyuran Kecamatan Palang. Kalau sudah sampai kecamatan itu, kamu tinggal tanya orang juga bisa sampai.

Selain itu, kamu juga bisa mencari di google map lalu tetapkan tujuan kamu dan google akan menuntun kamu ke tempat yang keren banget ini.

Harga Tiket Masuk dan Parkir Pantai Kelapa Tuban

Tempat parkirnya luas. Cukup bayar Rp 5.000 untuk parkir mobil. Untuk parkir Bus dan motor saya kurang tahu.

Kemudian tiketnya antara Rp 10.000 sampai Rp 15.000. Setelah punya tiket, silakan masuk melalui gerbangnya.

Wahana yang Tersedia

Pas masuk udah disambut dengan ademnya pohon kelapa. Mungkin pohon-pohon kelapa ini yang menyebabkan pantai ini disebut pantai kelapa. Di kanan gerbang ada kolam kecil yang berisi ikan-ikan. Sayangnya ikannya ikan air tawar. Mungkin saran untuk pengelola untuk mengisinya dengan ikan laut.

Terus masuk, maka hawa pantai yang menenangkan itu semakin terasa kuat. Tempatnya bersih dan tentunya berpasir. Jadi lalau bawa keluarga piknik, pas banget tempatnya karena adem. Anak-anak pun nggak gampang rewel dan mbak-mbaknya nggak perlu takut hitam kulitnya. 

Area pantai ini luas. Di sebelah kiri ada arena flying fox dan ada ATV juga. Tempatnya seperti lapangan yang luas. Lalu ada juga ada dekorasi-dekorasi untuk foto. Lumayan untuk membuat insta story atau WA Story. Area ini berbatasan langsung dengan pantai. Setelah puas main flying fox atau ATV kamu bisa langsung ke pantai main pasir atau berenang. Untuk berenang, seperti pantai lainnya ikuti petunjuk petugas ya. Ingat ini laut yang berombak walaupun landai tapi tetap butuh kewaspadaan.

Permainan di pantai yang seru ya main bola ya. Tapi jangan sampai bolanya kena orang ya. Hati-hati. Atau bisa juga berjemur. Tapi sepertinya orang Indonesia enggak ada yang suka sunbathing. Apalagi orang Tuban sepertinya ya aneh kalau sunbathing gitu. Kebanyakan ya berteduh dan bersantai di bawah pohon kelapa ini.

Selanjutnya ke arah kanan. Di sana di arah timur ada dermaga. Mirip seperti di Pantai Ancol Jakarta. Ini versi mininya dermaga di Ancol lah. Saya langsung tertarik. Benar saja, memang enak banget menikmati angin laut dan memandangi luasnya laut dari atas dermaga ini. Jangan lupa foto, enggak kalah menarik kok sama sebelah kiri tadi. Bisa dipake buat story-storyan.

Di area wisata ini juga ada warung-warung makan yang siap menemani pengunjung menikmati pemandangan pantai. Tentu saja yang khas ya kelapa mudanya. Ayo dolan Tuban. Demikian.

Hotel Terdekat Pantai Kelapa

  1. Fave Hotel yang ada di Jalan Basuki Rahmat Tuban
  2. Tuban Resor Hotel yang juga ada di Jalan Basuki Rahmat
  3. Gang Guest Residence di Jalan Sunan Giri Tuban
  4. Bali Rich Villa Tuban di Jalan Dr. Sutomo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 Komentar

  1. Ke Tuban saya pernahnya ke Pantai Boom
    Bayangan saya mirip2 pantai Boom hanya banyak kelapa kali ya. Jika dari pantai Boom masih jauh kah?